PALEMBANG,GSNET- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) kota Palembang menggelar rapat paripurna ke II masa persidangan I Tahun 2021, dengan agenda mendengarkan laporan keterangan pertanggungjawaban (LKPJ) Walikota Palembang tahun 2020, Senin (15/3/2021).

Harnojoyo
Dalam rapat paripurna yang dipimpin Ketua DPRD kota Palembang Zainal Abidin, Walikota Palembang Harnojoyo menyampaikan sejumlah prioritas penggunaan anggaran belanja Daerah, salah satunya untuk percepatan penanganan Covid 19.

“Berdasarkan intruksi Presiden nomor 4 Tahun 2020, tentang kegiatan relokasi anggaran serta pengadaan barang dan jasa dalam rangka percepatan penanganan Covid 19” ungkapnya

Terkait rencana Anggran Pendapatan Belanja Daerah tahun 2020 yang ditargetkan Rp
4,1 Triliun, Harno menyampaikan bahwa target tersebut dapat terleasasi sebesar Rp.3,6 Trilyun.

BACA JUGA  Wako Harnojoyo Dukung Fasilitas Layanan QRIS Dari Bank Sumsel Babel

Sementar Untuk anggaran yang digelontorkan untuk belanja tidak langsung, dari rencana sebesar Rp. 1.7 Trilyun dan terealisasi hanya Rp. 1.6 Triliyun .

Sedangkan untuk anggaran belanja langsung terealisasi sebesar Rp.2,4 Triliyun.

“Untuk pencapaian visi misi tujuan dan sasaran pembangunan tahun 2018-2023 diperlukan startegi dan arah kebijakan yang terpadu dan terukur dengan mempertimbangkan isu strategis,”terang Harno

“Hal ini sebagian panduan untuk menentukan lamgkah komplek tentang apa yang harus dilakukan oleh perangkat daerah kota Palembang,” timpalnya.

Artikulli paraprakProduk Gambo Hantarkan Muba Menjadi Stand Terbaik Pada Pameran di Bandung
Artikulli tjetërPutus Mata Rantai Covid 19, Pemkot Palembang Targetkan Herd Immunity Tuntas April

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini