PRABUMULIH— Sebanyak 7 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Pegawai Kementrian Hukum dan Ham (Kemenkumham) Sumatera Selatan (Sumsel) yang bertugas di Rumah Tahanan (Rutan) Kelas IIB Prabumulih resmi diangkat menjadi PNS setelah dilakukan pengambilan sumpah di Aula Rutan Kelas IIB Prabumulih kelurahan Sukajadi Kecamatan Prabumulih Timur, Rabu (05/01/2022).
Pelantikan dipimpin langsung oleh Kepala Rutan Prabumulih David Rosehan AMd IP dan dihadiri seluruh pejabat struktural dan pegawai rutan.
Selanjutnya, dilakukan pengambilan sumpah kepada 7 pegawai yang diantaranya, 6 dari Kejuruan SMA dan 1 dari kejuruan Dokter.
Kepala Rutan Prabumulih David Rosehan Amd IP SH mengatakan pelantikan ini merupakan awal perjalanan karir bagi para pegawai yang baru dilantik.
“Selamat bagi para pegawai yang baru dilantik. Berkerjalah dengan rasa tanggung jawab. Jangan berpikir setelah menjadi PNS kalian bisa berleha-leha, karena kedepan tantangan akan semakin berat,”ujar David
Karutan berharap, kepada pegawai yang baru dilantik untuk bisa bersama-sama dan bahu-membahu membangun Orgainasi agar semakin maju, serta bersatu padu menjalin kekompakan dan kebersamaan.
“Tunjukkan prestasi dan tunjukan intregritas kalian. Apalagi sebentar lagi kita melaksanakan deklarasi janji kerja menju Rutan Prabumulih menjadi WBK. Untuk itu, saya minta kepada para pegawai yang senior memberikan contoh yang baik, dan mengajarkan hal-hal yang baik agar mereka lebih mandiri dan lebih tangguh. Saya yakin dan percaya bahwa rekan-rekan mampu dan bisa meraih apa yang kita cita-citakan bersama yaitu membangun Zona Intregritas di Rutan Prabumulih,” pungkasnya.