MUARA ENIM– Dalam rangka memperingati Hari Olahraga Nasional ke-39 dan Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-67 Tahun 2022, Pemerintah Kabupaten Muara Enim bersama Polisi Resort (Polres) Muara Enim menyelenggarakan Senam Bersama (SKJ Pelajar), Jum’at (23/09) di Kolam Retensi Taman Adipura Kota Muara Enim.
Pada pagi itu, Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Kab. Muara Enim Riswandar hadir langsung mengikuti rangkaian kegiatan senam bersama Masyarakat, Anggota Polres dan Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lain yang berkesempatan hadir.
Setelah giat senam bersama tersebut Pj. Sekda mengucapkan Selamat Hari Olahraga Nasional ke-39 dan Selamat Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-67.
“Kegiatan ini digelar bertujuan meningkatkan imunitas tubuh agar tetap sehat dan bugar, sekaligus meningkatkan pemahaman masyarakat dalam berlalu lintas.” Ujar Riswandar
Selanjutnya kegiatan berlangsung dengan meriah dilanjutkan dengan pembagian doorprize dan penampilan dari Patroli Keamanan Sekolah (PKS).
Turut Hadir dalam kegiatan Senam bersama Kapolres Muara Enim,Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) atau yang mewakili, Organisasi Wanita, Kepala Cabang Bank Sumsel Babel.
BACA JUGA  Dampak Covid-19, Pemkab Muara Enim Akan Beri Keringan Retribusi Tertentu
Artikulli paraprakSempat Dilarang Masuk Saat Hendak Kroscek Lahan Milik Warga, Pihak PT IAM Dengan Pihak Kecamatan Sekayu Sepakati Duduk Satu Meja
Artikulli tjetërBersamaan Pelantikan PaSKI Korwil Muba, Pj Bupati Muba Lantik Forum Kabupaten Sehat

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini