MUARA ENIM— Pelaksana harian (Plh) Bupati Muara Enim H Nasrun Umar (HNU) dihadapan warga Lembak menyampaikan 7 kegiatan fisik yang telah dialokasikan dari APBD Kabupaten Muara Enim pada tahun 2021 untuk Kecamatan Lembak.

Pembagunan tersebut meliputi pembangunan siring Desa Alai Selatan, siring jalan lingkar Dusun II Desa Tapus, siring Desa Lembak, pembangunan peningkatan jalan Muara Sungai sampai batas Prabumulih, peningkatan jalan Desa Tapus sampai Kramat Puyang, rehab jalan Dusun II Desa Tanjung Baru sampai Desa Lembak, dan rehab jalan Dusun IV Desa Lembak.

“Kegiatan Bunga Desa (Bupati Ngantor di Desa) ini merupakan bagian dari program Kabupaten Muara Enim yang sangat relevan dan baik dalam menjembatani interaksi maupun komunikasi antara pemerintah, khususnya pimpinan dengan masyarakat,”kata HNU yang Kedatangannya disambut antusias Warga Lembak, Jumat (19/3/2021)

BACA JUGA  Cerita Sulikin, Anak Petani Yang Bisa Kuliah Berkat Beasiswa Dari PTBA

Dikatakan HNU lebih lanjut, kehadirannya ditengah warga Lembak dalam rangka Safari Jumat melanjutkan Program Pemkab Muara Enim Bunga Desa. Hal ini upaya kepala daerah untuk mengetahui permasalahan yang ada, sekaligus melanjutkan program pembangunan yang telah direncanakan dengan baik.

“Saya terkesima atas penerimaan yang antusias dan keramahan warga,”kata HNU yang juga turut didampingi sang Istri Hj. Renny Devi Nasrun Umar yang juga merupakan Ketua Darma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Sumatera Selatan, dan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Muara Enim, Hadiono, S.H., anggota DPRD Samudra Kelana.

Dalam kesempatan ini, PLH Bupati menyerahkan beberapa bantuan kepada Kepala Desa, pengurus masjid dan karang taruna. Termasuk menyerahkan secara simbolis Kartu AK-1 bagi para pencari kerja dari Dinas Tenaga Kerja, dan E-KTP dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Muara Enim.

BACA JUGA  Ringankan Beban Warga Terdampak Covid-19, Pemkab Muara Enim Dirikan Dapur Umum
Artikulli paraprakTerobosan Bupati Dodi Reza Dinilai Luar Biasa, Komisi V DPR RI Siap Dukung Pembangunan Muba I GELAGAT MUBA
Artikulli tjetërPanti Asuh Al-Barokah, Wadah Para Santri Dari Keluarga Kurang Mampu Mengejar Mimpi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini